Gagal Menang di COTA, Jack Miller: “Sisi Positifnya Saya Mampu Membuat Lap Cepat,

0
Foto: Ducati Corse

Gpcorner.com – Jack Miller hanya mampu mempertahankan keunggulannya selama 16 lap, dari total 20 lap secara keseluruhan. Pembalap Ducati itu mengakui keuunggulan Alex Rins dan Enea Bastianini yang mampu menyalipnya di 5 lap tersisa.

Meski mengharapkan kemenangan, Miller mengambil sisi positif di balapan COTA. Pembalap Australia itu menarik kesimpulan bahwa dirinya layak diperhitungkan sebagai penantang.

“Saya mampu melakukan banyak putaran cepat dan menunjukkan bahwa saya adalah seorang penantang,” ungkapnya dilansir dari laman Speedweek.

“Saya menghemat dengan baik ban belakang di sisi kiri dan ban depan di sisi kanan,” kata JackAss. “Saya berusaha untuk tidak membuat kesalahan. Tapi Enea dan Alex melaju kencang daripada saya.” akui Miller.

Foto : Ducati Corse

Sisi positifnya, setelah awal yang sulit di Qatar dan Mandalika. Miller mampu meraih hasil finis yang bagus di Argentina dan COTA. Posisinya di daftar klasemen sementara naik dari peringkat ke-11 menjadi urutan ke-7.

“Motor saya mogok di Qatar, lalu hujan turun di Mandalika, sekarang saya finis keempat dan ketiga dalam kurun waktu delapan hari,” katanya.

Foto : Ducati Corse

“Saya ketujuh di Kejuaraan Dunia, dan kami menyelesaikan 4 dari 21 balapan, Ini adalah tanda-tanda positif.” Tutupnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here