Alberto Puig : “Kami Adalah Tim Juara, Raih Kemenangan Filosofi Kami”

0

Gpcorner.com – Kemenangan Marc Marquez dan podium kedua Pol Espargaro di Misano pekan lalu merupakan yang pertama kali sejak Aragon pada 2017. Hasil ini bisa dibilang capaian positif bagi Honda mengingat selama dua musim terakhir prestasi mereka benar-benar terpuruk di MotoGP.

Bagi Marc Marquez kemenangannya di Misano kali ini merupakan yang pertama di sirkuit searah jarum jam sejak Motegi 2019. Yap selepas cedera pada lengan kanan sirkuit dengan dominasi tikungan kekanan memang jadi beban tersendiri bagi lengan Marquez.

Kemudian podium kedua Pol Espargaro juga tidak kalah penting bro bagi Honda. Ini merupakan podiumnya yang pertama bersama tim Repsol Honda. Melihat performa kedua pembalapnya Alberto Puig mengaku senang dan menegaskan hasil ini sangat positif bagi mereka.

“Dengan ekspektasi tinggi Pol memiliki musim yang sulit. Namun hal positifnya adalah dia pantang menyerah walaupun kami tahu itu tidak mudah. Dia selalu berusaha menemukan solusi terbaik bersama timnya. Pol memperlihatkan sikap pantang menyerah. kata Puig seperti dikutip dari motorsport

“Ini merupakan hadiah yang sangat indah bagi tim dan Honda, dia pantas mendapatkan podium ini. Sekarang kami berharap dia menemukan kepercayaan diri lagi”

Kemudian Puig juga mengomentari kemenangan Marquez

“Dia masih dalam tahap pemulihan, ini merupakan fase yang sangat sulit bagi Marc dibandingkan pembalap yang lain. Dia belum merasa nyaman dengan diri sendiri, dia masih memiliki masalah dan mengerti hal itu. Kami juga menyadarinya. Oleh karena itu kemenangan di Misano khususnya trek ini lebih berharga baginya”

Kemudian Pug juga bilang bro jika kemenangan selalu jadi pendekatan bagi Honda dan targetnya setiap tahun ada gelar juara dunia

“Kami adalah tim juara dan kemenangan selalu jadi pendekatan kami. Memperjuangkan gelar setiap tahun jadi tujuan kami. Perbedaanya terkadang situasinya tidak mendukung”

“Tapi anda tidak akan menemukan seseorang di dalam tim yang ingin melakoni balapan berikutnya untuk finis kedua. Kami akan bersiap menghadapi balapan berikutnya dan mencoba meraih kemenangan karena itulah filosofi Honda” Alberto Puig

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here