Andalucia GP : Quartararo Kembali Juara, Rossi Posisi Ke-3 !

0
Race AndaluciaGP

GPCorner.com – Fabio Quartararo sukses kembali meraih kemenangan yang kedua di sirkuit Jerez. Yamaha sukses sapu bersih podium bro!

Selepas start Quartararo langsung memimpin jalannya balapan disusul oleh Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Balapan sendiri diwarnai beberapa rider yang gagal finis karena crash dan masalah teknis seperti motor, total hnaya ada 13 pembalap yang mampu menyelesaikan balapan.

Awalnya duo Ducati Pecco dan Jack Miller tampil cukup bagus dan sempat merangsek ke posisi ke 3 dan 4, namun sayang Miller terjatuh dipertengahan race dan Pecco gagal finis setelah motornya mengalami masalah…padahal doi sedang berada di posisi ke-2 bro.

Jelang akhir balap Maverick Vinales berhasil memperbaiki posisi hingga mampu menempel ketat Valentino Rossi diposisi ke-3. Kemudian puncaknya jelang 1 lap tersisa Vinales berhasil mengambil alih posisi Rossi dan finis ke-2.

Quartararo yang memimpin sejak awal tak terkejar dan berhasil finis pertama disusul Vinales dan Rossi. Bagi Quartararo ini merupakan kemenangan ke-2nya musim ini setelah pekan lalu Ia juga berhasil meraih kemenangan perdananya di sirkuit Jerez bro. Berikut hasil lengkap race motogp Andalucia

Baca juga : Cara Live Streaming MotoGP Menggunakan Aplikasi Gratisoe TV

Hasil Race Andalucia GP

Beralih ke klasemen sementara bro…Dengan hasil ini Quartararo sukses mengumpulkan poin 50 atau unggul 10 angka dari Vinales dan kemudian disusul Dovi dengan 24 poin. Waah Hasil ini akan menjadi tantangan berat untuk Marquez bro, mengingat gap poin yang cukup besar dan hanya ada 11 seri tersisa.

Klasemen Sementara Setelah Andalucia GP

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here