Gpcorner.com – Seperti bocoran yang beredar sebelumnya, Darryn Binder akhirnya resmi bergabung dengan RNF MotoGP Team untuk musim 2022. Ini artinya Binder langsung lompat dari kelas Moto3 ke MotoGP dan akan menjadi tandem Andrea Dovizioso.
Keputusan Binder untuk langsung naik kelas ke MotoGP mengikuti jejak Jack Miller pada 2015 silam, saat itu Miller mengambil keputusan yang sama dan bergabung dengan Marc VDS Honda.
Binder sendiri mengaku senang bisa mendapatkan kesempatan untuk naik ke kelas premier bersama RNF MotoGP Team. Untuk target Binder hanya ingin mempelajari hal-hal baru musim depan untuk terus bisa berkembang.
Kemudian disaat bersamaan RNF MotoGP Team juga mengumumkan telah memperpanjang kontrak dengan Yamaha musim depan dengan opsi perpanjangan pada 2023 dan 2024.
Selain itu mereka juga mengumumkan sponsor utama mereka WithU sebagai pengganti Petronas musim depan. Seperti kita tahu bro musim depan Petronas tidak lagi mensponsori SRT, hal ini membuat SRT melakukan perombakan besar besaran bahkan sampai mengganti nama dengan RNF MotoGP Team.
Dengan hadirnya WithU sebagai sponsor maka musim depan RNF MotoGP Team akan menggunakan nama WithU Yamaha RNF MotoGP Team dalam mengarungi musim 2022.