FP1 MotoGP Teruel : Alex Marquez Tercepat, Quartararo Posisi 17 !

0
MotoGP Teruel

Gpcorner.com – Bro, Alex Marquez behasil meneruskan tren positifnya setelah menjadi yang tercepat di FP1 MotoGP Teruel 2020. Pada FP1 kali ini Honda tampil apik dengan menempatkan tiga pembalapnya di to-4 sementara itu Fabio Quartararo hanya berada di posisi ke-18 saja !

Pada sesi FP1 ini suhu trek mencapai 19 derajat celcius, jauh lebih hangat dari FP1 Jumat pekan lalu bro. Secara keseluruhan sebagian besar pembalap menggunakan kombinasi ban depan soft dan belakang medium.

Alex Marquez sukses mencetak waktu 1 menit 48.184 detik atau unggul 0.438 detik dari calon tandemnya di LCR Honda musim depan Takaaki Nakagami. Kemudian diposisi ketiga ada Joan Mir dengan waktu 1 menit 48.993 detik atau tertinggal 0.8 detik dari Marquez.

Hari ini Honda benar-benar tampil garang broo, Bradl yang biasanya berada dibarisan belakang mampu menyodok ke posisi keempat. Sementara itu pembalap Yamaha belum menunjukan taringnya seperti minggu lalu bro, Morbidelli dan Vinales hanya berada di tempat kelima.

Sementara itu dua kandidat juara dunia musim ini Fabio Quartararo dan Dovizioso hanya mampu menempati posisi 17 dan 16 saja, keduanya sepertinya masih kesulitan…Berikut hasil lengkap MotoGP Teruel 2020.

Hasil FP1 MotoGP Teruel 2020

MotoGP Teruel

Berikut video crash Alex Marquez dimenit-menit akhir sesi free practice, andai tak terjatuh catatan waktu Marquez jauh lebih tajam dari 1 menit 48.184 detik. Jangan lupa follow akun twitter gpcorner klik disi bro, terima kasih.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here