Jadwal MotoGP Emilia Romagna, Siapa Juara ?

0
Jadwal MotoGP Emilia Romagna

Gpcorner.com – Akhir pekan ini MotoGP akan memasuki seri yang ke-16 di Misano dengan label MotoGP Emilia Romagna. Seri ini akan menjadi penentu perebutan gelar antara Quartararo dan Pecco Bagnaia. Berikut jadwal MotoGP Emilia Romagna….

Sebelum ke jadwal kita bahas sedikit tentang MotoGP Emilia Romagna. Pada balapan pertama di Misano 19 September lalu, Pecco Bagnaia sukses meraih kemenangan. Raihan ini tampaknya akan menjadi keuntungan bagi Pecco, untuk kembali meraih kemenangan.

Sementara bagi Quartararo hanya butuh finis di depan Pecco untuk memastikan gelar juaranya musim ini. Jarak 52 poin bagi Pecco memang sangat sulit untuk dikejar. Lalu bagi Rossi balapan di Misano akan jadi home racenya yang terakhir dalam kariernya mengingat di akhir musim dia memutuskan untuk pensiun.

Jangan sampai ketinggalan balapannya bro dan jadi saksi perebutan gelar antara Quartararo dan Pecco. Okee langsung saja ini dia jadwal lengkap MotoGP Emilia Romagna 2021

Baca juga : Sudah Tiga Tim Yang Coba Goda Quartararo Untuk MotoGP 2023

Jadwal MotoGP Emilia Romagna 2021

Jumat, 22 Oktober 2021

FP1 Moto3 14.00-14.40 WIB
FP1 MotoGP 14.55-15.40 WIB
FP1 Moto2 15.55-16.35 WIB
FP2 Moto3 18.15-18.55 WIB
FP2 MotoGP 19.10-19.55 WIB
FP2 Moto2 20.10-20.50 WIB

Sabtu, 23 Oktober 2021

FP3 Moto3 14.00-14.40 WIB
FP3 MotoGP 14.55-15.40 WIB
FP3 Moto2 15.55-16.35 WIB
Q1 Moto3 17.35-17.50 WIB
Q2 Moto3 18.00-18.15 WIB
FP4 MotoGP 18.30-19.00 WIB
Q1 MotoGP 19.10-19.25 WIB
Q2 MotoGP 19.35-19.50 WIB
Q1 Moto2 20.10-20.25 WIB
Q2 Moto2 20.35-20.50 WIB

Minggu, 24 Oktober 2021

WUP Moto3 13.40-14.00 WIB
WUP MotoGP 14.10-14.30 WIB
WUP Moto2 14.40-15.00 WIB
Race Moto3 16.00 WIB
Race Moto2 17.20 WIB
Race MotoGP 19.00 WIB

Sebagai catatan jadwal ini bisa berubah kapan saja bro tergantung situasi dan kondisi di sirkuit Misano misal terjadi hujan dll, semua kembali ke keputusan Dorna sebagai pihak penyelenggara

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here