Maverick Vinales : “Kami sulit dikalahkan jika memiliki daya cengkram yang baik !

0
Maverick Vinales

Gpcorner.com – Bro, Gagal total di 2020 Maverick Vinales meminta Yamaha untuk membenahi grip belakang M1 yang menurutnya adalah masalah terbesar motornya saat ini. Bahkan menurut Vinales jika Yamaha berhasil mengatasi masalah tersebut maka mereka akan sulit dikalahkan oleh para rivalnya.

Sebenarnya cukup masuk akal bro apa yang dikatakan oleh Vinales, karena Yamaha menjadi pabrikan dengan jumlah kemenangan terbanyak pada 2020. Mereka sukses mengemas 7 kemenangan yang masing-masing dicetak oleh Vinales 1 kemenangan, Morbidelli 3 kemenangan dan Quartararo 3 kemenangan.

Yaap meskipun mencetak banyak kemenangan namun rider Yamaha kerap dibayang-bayangi oleh masalah power dan grip pada motor mereka. Hal tersebutlah yang membut mereka gagal tampil konsisten dan gagal merebut gelar juara.

Namun menurut Vinales, masalah daya cengkram terutama pada bagian belakang jauh lebih penting saat ini untuk dibenahi ketimbang dengan masalah power.

“Keinginan saya adalah menjalani musim dengan normal dan bisa meraih hasil maksimal. Tapi kadang sulit melakukan yang terbaik, tapi itu akan terus saya coba. Saat ini kami dalam titik terendah. Saat balapan terakhir kami terlempar dari 10 besar” ucap Vinales seperti dikutip dari motorsport

“Sebenarnya Yamaha memiki beberap bulan untuk membuat motor yang bagus. Untuk power saya rasa sudah ok, tapi yang saya minta perbaiki adalah grip. Saya perlu grip ban belakang. Kami sangat membutuhkan itu meskipun motor kami tidak kuat, saat kami memiliki daya cengkram yang baik maka kami akan sulit dikalahkan”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here