Gpcorner.com – Pada FP2 MotoGP Jerman giliran pembalap KTM Miguel Oliveira yang mendominasi dan keluar menjadi yang tercepat disusul duo Yamaha, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales. Sementara Marc Marquez yang sempat mendominasi FP1 harus tercecer di FP2 kali ini dan berada di P12.
Pada awal FP1 pembalap KTM Miguel Oliveira berhasil memimpin dengan 1 menit 21.291 detik disusul Luca Marini dan Marc Marquez di posisi ketiga. Namun pada pertengahan sesi atau tepatnya 17 menit tersisa Marc Marquez berhasil menggusur catatan waktu Oliveira dengan 1 menit 21.291 detik.
Normal service resumed! πͺ@marcmarquez93 regains top spot! π#GermanGP π©πͺ pic.twitter.com/mGcs1syk1u
— MotoGPβ’π (@MotoGP) June 18, 2021
Namun jelang menit-menit akhir para pembalap mulai melakukan time attack. Miguel Oliveira akhirnya keluar menjadi yang tercepat disusul oleh Fabio Quartararo dan Maverick Vinales.
Oliveira sukses mencetak waktu 1 menit 20.690 detik atau unggul 0.220 detik dari Fabio Quartararo yang di posisi kedua. Sementara Maverick Vinales yang ada di posisi ketiga mampu mencetak waktu 1 menit 21.023 detik.
Kemudian Alex Rins tampil apik meski mengaku masih mengalami sakit di pergelangan tangan pasca cedera saat jatuh dari sepeda, Rins mampu berada di posisi keempat. Pol Espargaro juga sukses menjadi pembalap Honda terbaik pada sesi kali ini walaupun sempat terjatuh pada menit-menit awal.
Di Posisi keenam ada Nakagami disusul Aleix Espargaro, Johann Zarco dan Jack Miller di posisi kesembilan. Sementara Marc Marquez yang sempat berada didepan pada menit-menit awal harus puas di tempat ke-12 dengan 1 menit 21.291 detik. Berikut hasil FP2 MotoGP Jerman !
[…] Baca juga : Miguel Oliveira Tercepat Di FP2 MotoGP Jerman, Marquez Posisi 12 […]