Rekap Championship MotoGP : Persaingan Ketat, Quartararo Kokoh di Pucak !

0
championship motogp

Gpcorner.com – Broo…..Kejutan musim 2020 belum berhenti, Danilo Petrucci sukses meraih kemenangan di MotoGP Prancis setelah menaklukan trek basah Le Mans. Kejutan juga bukan hanya itu bro, akhirnya tim Repsol Honda sukses pecah telor dengan raihan podium pertama Alex Marquez. Waah gak nyangka ternyata yang mampu meraih podium pertama pasca Marc Marquez absen malah rider ‘terlemah’ yang ada diskuad Honda. Lalu bagaimana dengan klasemen sementara motogp setelah balapan ini, berikut rekap championship motogp setelah race Le Mans 2020. Simak baik-baik bro !

Musim 2020 MotoGP sudah menghabiskan sembilan seri balap, dan faktanya sudah ada 7 pembalap berbeda yang berhasil memenangkan balapan musim ini (Quartararo, Binder, Dovizioso, Oliveira, Vinales, Morbidelli dan Petrucci). Selain kemenangan, tercatat musim ini juga sudah ada 15 pembalap berbeda yang sudah naik podium….edaan benar-benar penuh kejutan.

Dengan hasil ini championship motogp semakin seru, Fabio Quartararo masih berada dipuncak klasemen sementara dengan perolehan poin 115 atau unggul 10 poin dari Joan Mir yang mengumpulkan poin 105. Selain itu Dovi juga kembali membuka asa dalam perebutan gelar setelah finis keempat di Le Mans. Dovi kini tertinggal 18 poin dari Quartararo.

Masih ada lima seri tersisa, apapun bisa terjadi bro. Beberapa pembalap masih berpeluang merebut titel 2020. Berikut ini perolehan klasemen sementara pembalap setelah motogp Le Mans Prancis…

Sementara itu di klasemen konstruktor, Yamaha masih kokoh di puncak dengan 170 poin atau unggul 19 poin dari Ducati….Cukup tipis broo. Kemudian KTM menyusul dengan 125 poin disusul Suzuki, Honda dan Aprilia.

Lalu untuk klasemen tim, Petronas Yamaha masih berada dipuncak dengan 192 poin atau unggul 27 poin dari Suzuki yang ada ditempat kedua. Kemudian Ducati dan Monster Energy Yamaha menyusul ditempat ketiga dan keempat. Berkat podium Alex Marquez tim Repsol Honda tertolong bro tidak berada di posisi paling buncit, mereka berhasil merangsek naik keposisi kesembilan. Berikut klasemen sementara konstruktor dan tim motogp

Baca juga : Alex Marquez “Saya Juara Dunia Dua Kali, Saya Pantas Berada di Repsol Honda”

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here