Gpcorner.com – Bro, Valentino Rossi akhirnya dipastikan akan tampil pada MotoGP Valencia pekan ini setelah sebelumnya dinyatakan positif covid-19 lagi namun pada tes kedua 24 jam sesudahnya Ia kembali negatif. Untuk memastikan Rossi kembali menjalani tes ketiga dan hasilnya kembali negatif, ini artinya Ia dipastikan akan turun di MotoGP Valencia pekan ini.
Pernyataan Resmi Yamaha Soal Valentino Rossi
“Yamaha Motor Co., Ltd. dan Monster Energy Yamaha MotoGP dengan senang hati mengonfirmasi bahwa Valentino Rossi akan dapat ambil bagian dalam Grand Premio de la Comunitat Valenciana”
Rossi menjalani tes PCR pada Selasa 10 November seperti biasa, tes yang wajib bagi mereka yang balik kerumah disela-sela balapan. Hasil tes ini baru keluar satu hari setelahnya dan hasilnya positif namun dengan viral load sangat rendah, kemudina para dokter merekomendasikan Rossi untuk melakukan tes lagi yang kedua dalam 24 jam kedepan.
Kemudian pada hari rabu 11 November, Rossi akhirnya menjalani tes kedua dan hasilnya benar saja negatif.
Kemudian untuk benar-benar memastikan Rossi menjalani tes PCR ketiga dirumahnya lalu ia terbang ke Valencia, Spanyol. Tiba di Valencia Rossi tetap mengisolasi diri sambil menunggu hasil tes yang ketiga…Dan akhirnya hasil tes tersebut menyatakan Rossi negativ Covid-19
Pada balapan MotoGP Eropa kemarin Rossi mengalami masalah pada mesin motornya. M1 miliknya terhenti pada lap kelima bro, Yamaha mengklaim masalah ini belum pernah terjadi selama 12 tahun terakhir namun Rossi menegaskan bahwa masalah sebenarnya pada M1 adalah isu engine.
Dengan hasil ini Rossi sudah lima kali gagal finis musim ini dan belum termasuk dua kali absen pada seri Aragon karena terpapar virus corona…..