Terpuruk DI Race Misano, Vinales Bingung Dengan Motornya !

0
Maverick Vinales

GPCorner.com – Bro…Hasil balapan di Misano sepertinya membuat Vinales kecewa berat, bagaimana tidak Ia mampu tampil sangat kencang saat kualifikasi bahkan sampai pecahkan rekor lap milik Jorge Lorenzo, namun Ia malah tampil jeblok saat menjalani balapan. Vinales bingung dengan motornya….

Kalo kalian mengikuti semua sesi MotoGP Misano kalian pasti tahu. Vinales selalu berada dibarisan terdepan saat free practice hingga kualifikasi. Puncaknya Vinales mampu meriah pole, jadi tak ayal jika Ia menjadi favorit juara pada race MotoGP San Marino.

Namun ada yang unik bro, Vinales menjadi pembalap satu-satunya di grid yang memilih ban belakang hard saat race. Kemudian saat balapan Vinales berjuang keras dari awal hingga turun ke posisi keenam. Sementara itu pembalap yang tidak mendapatkan dukungan penuh dari pabrikan, Franco Morbidelli malah sukses meraih kemenangan.

Ketika ditanya oleh Motorsport.com apa yang sebenarnya terjadi pada Vinales, Ia malah merasa bingung dan frustasi dengan kondisi tersebut.

“(Soal masalah) ini kami tidak mengerti dengan jelas. Saya berhasil membuat rekor lap namun terpuruk saat race. Jadi, sebagai pembalap sangat sulit untuk percaya dan terus termotivasi karena tidak ada lagi yang bisa saya lakukan ?

“Apakah saya harus mengubah gaya balap saya sebanyak 70 kali dalam satu pekan agar motornya bisa berfungsi dengan baik ? Kemudian saat balapan saya memiliki masalah yang sama. Ini sulit. Saya tidak ingin selalu mengatakan ‘motor tidak berfungsi'”

“Motornya memang seperti itu, kami memiliki masalah ini. Saya harus terbiasa dengan masalah ini dan tidak ingin terlalu antusias ketika saya melakukan kualifikasi”

Dari kata-kata Vinales jelas bro, Ia seperti menyindir Yamaha karena hingga saat ini belum ada jawaban dari Yamaha terkait perbedaan feeling saat free practice dengan race. Kemudian saat ditanya mungkinkah masalah ini terkait dengan pemilihannya menggunakan ban belakang hard ? Vinales menjawab…..

“Tentang hard, kemarin saya mendapatkan waktu 1 menit 32.1 detik menggunakan hard. Dan pagi ini, suhu di trek 19 derajat dan saya bisa mencetak waktu 1 menit 33.1 detik dengan ban hard bekas”

“Ban bagi saya adalah pilihan yang tepat karena saya memiliki sesuatu yang lebih dari yang lain saat latihan, juga di FP4, dan juga di FP1. Saya tidak tahu, pasti ada hubungannya dengan motor atau tidak”

“Sangat membuat frustrasi karena di free practice saya sangat baik, lalu tiba-tiba di balapan motor tidak bekerja sesuai harapan. Jadi, saya tidak tahu. Sekarang bayangkan kami melakoni free practice seperti biasa, ban memiliki daya cengkram super, semuanya bekerja dengan baik dan kemudian di balapan saya memiliki masalah yang sama. Saya tidak bisa berkata-kata lagi” tutup Maverick Vinales

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here