Valentino Rossi : “Ini situasi yang sangat sulit dan menyedihkan”

0
Valentino Rossi

Gpcorner.com – Bro, setelah dinyatakan positif pada tes hari Selasa 3 November 2020 kemarin, Valentino Rossi mengaku situasi ini sangat sulit dan menyedihkan baginya. Ia sudah merasa fit 100% dan ingin segera kembali balapan namun apa daya bro hasil tes PCR menyebut Rossi masih positif COVID-19.Sesuai regulasi dari FIM, Rossi harus dinyatakan negatif dalam dua kali tes selama kurun waktu 48 jam. Rossi sendiri akan kembali melakukan tes pada hari Rabu 4 November 2020, jika hasilnya negatif maka Ia masih punya kesempatan untuk turun di MotoGP Eropa.

Kemudian jika hasilnya beneran negatif pada tes hari Rabu maka Ia harus menjalani tes satu kali lagi untuk memenuhi syarat dua kali negatif dari FIM. Kemudian setelah itu Rossi baru diperbolehkan terbang ke Valencia, kemungkinan hari Jumat atau Sabtu bro

Yamaha juga sudah menyiapkan pembalap pengganti dari WorldSBK, Garrett Gerloff untuk standby jika apes-apesnya Rossi kembali dinyatakan positif. Berikut curhatan Valentino Rossi yang merasa sangat sedih karena terancam gagal mengikuti MotoGP Eropa pekan ini.

“Virus ini sangat rumit dan serius. Saya merasa tidak enak badan selama dua hari, kemudian dalam beberapa hari saya kembali fit 100% sepenuhnya. Saya mengisolasi diri di rumah sepanjang waktu dan saya mengikuti nasihat medis dengan baik.” kata Rossi

“Ini situasi yang sangat menyedihkan dan sulit, tapi memang begitulah adanya. Sayangnya, kemarin (Selasa 3 November), saya menjalani tes lagi dan hasilnya kembali positif, seperti tes sebelumnya. Untungnya saya masih memiliki dua peluang lagi untuk kembali balapan pada hari Jumat atau Sabtu.”

“Saya sangat sedih karena saya merasa baik-baik saja, dan saya tidak sabar untuk kembali mengendarai M1 saya dan kembali dengan tim saya. Saya sangat berharap hasil tes PCR berikutnya akan negatif, karena melewatkan dua balapan menurutku sudah banyak.” ujar Valentino Rossi

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here