GPCorner.com – Edaaan bro secara mengejutkan AHM akhirnya memasarkan Honda CBR1000RR-R Fireblade di Indonesia. Motor supersport yang menganut filosofi total control ini menawarkan performa tinggi dengan sensasi berkendara layaknya mendendari MotoGP di jalan raya…begitulah kata Honda.
Presiden Direktur AHM Toshiyuki Inuma mengatakan bro jika Honda CBR1000RR-R Fireblade merupakan motor sport terbaik dari keluarga CBR series dan siap dikendarai di jalan raya ataupun sirkuit.
”Kami menghadirkan Honda CBR1000RR-R Fireblade dengan kesempurnaan menyeluruh untuk para pecinta big bike di Indonesia, terutama pecinta kecepatan, karena kami menyadari terdapat konsumen yang menginginkan motor berfitur terbaik, serta ingin merasakan sensasi berkendara maksimal di sirkuit,” ujar Toshiyuki Inuma.
Executive Vice President Director AHM Johannes Loman juga mengatakan kehadiran CBR1000RR-R adalah salah satu bagian dari komitmen AHM untuk masyarak Indonesia dan para bikers sepeda motor premium.
”Honda CBR1000RR-R Fireblade akan memberikan pengalaman berkendara tertinggi. Kehadirannya di Tanah Air didukung layanan terbaik di jaringan Big Wing Honda yang siap memberikan layanan premium bersama tim terlatih untuk menemani pecinta flagship big bike Honda ini,” ujar Johannes Loman.
Desain
Dari sisi desain motor ini memang jauh lebih ganteng bro dari Fireblade versi sebelumnya. Tripel R sudah menganut desain yang jauh lebih agresif dengan mata yang lebih sipit lengkap dengan ram air dan sudah dibekali headlamp LED. Tak hanya itu bro, CBR1000RR-R juga hadir dengan adanya winglet untuk mendapat downforce…wees kurang apa maning bro ?
Pada bagian sasis motor ini menggunakan bahan aluminium untuk membungkus mesin. Jarak sumbu roda (wheelbase) juga dibuat lebih panjang, yakni 1.455 mm (sebelumnya 1.405 mm), demi kestabilan saat melaju dengan kecepatan tinggi bro.
Dibagian speedometer sudah menggunakan versi full digital dengan layat TFT dan bisa dipilih dengan lima mode display sesuai selera dan kebutuhan pengendara. Informasi yang ditampilkan juga cukup lengkap bro !
Mesin
Jika bicara performa motor ini dibekali dengan mesin 999,9 cc DOHC 4-silinder inline. Konfigurasi mesin ini sama persis dengan RC213V (bore x stroke : 81 mm x 48,5 mm). Tenaga maksimalnya naik menjadi 160 kW @14.500 rpm (sebelumnya 141 kW), dan torsi maksimal mencapai 113 Nm @12.500 rpm.
Dibandingkan versi lawas piston tripel R kini terbuat dari bahan aluminium tempa (Forged Aluminium). Masing-masing komponen tersebut (terdapat 4 buah) berbobot lebih ringan 5 persen dibadingkan model sebelumnya, sekaligus menaikkan kekuatan dan ketahanannya.
Detail lain, camshaft diberi lapisan khusus yang disebut Diamond Like Carbon (DLC) untuk mengurangi friksi hingga 35 persen jika dibandingkan dengan komponen yang sama tanpa lapisan DLC. Connecting rods(konrod) menggunakan bahan titanium, sehingga bagian ini bobotnya berkurang 50 persen.
Fitur
Honda CBR1000RR-R Fireblade juga dibekali sistem bukaan gas via electrical wire atau yang sering disebut Throttle by Wire. Sensor advance inertia measurement unit untuk menambah kestabilan berkendara dalam kecepatan tinggi. Kemudian ada fitur riding mode dengan tiga opsi, yang masing-masing opsi akan mengatur besaran tenaga yang akan di keluarkan.
Ada juga fitur Wheelie Control yang mencegah Honda CBR1000RR-R Fireblade terangkat ban depannya karena berakselerasi terlalu tinggi. Kemudian Rear Lift Control yang berfungsi untuk meniadakan potensi ban belakang terangkat karena rem terlalu dalam.
Lalu ada Fitur Start Mode untuk menjaga putaran mesin (rpm) tetap konstan saat melakukan start, memungkinkan pengendara berkonsentrasi pada pengoperasian kopling agar start semakin optimal. Peranti ini mampu membatasi putaran mesin maksimal sesuai keinginan (6.000-10.000 rpm). Kemudian Fitur Assist & Slipper Clutch sudah jelas menjadi peranti standar bro. untuk versi SP sudah dibekali quick shifter untuk membuat perpindahan gigi semain cepat.
Harga
CBR1000RR-R Indonesia hadir dalam dua varian yakni tipe STD dengan warna hitam (Matte Pearl Morion Black) dan tipe SP dengan warna tri colore khas Honda. Keduanya dibanderol dengan harga Rp. 990 juta untuk tipe standar dan Rp. 1,1 Miliar untuk tipe SP OTR jakarta…edaaan ada yang tertarik ? Siapin celengan broo….pakai ni motor dijamin pacar kamu makin sayang hehe !
Jangan lupa follow instagram dan twitter gpcorner bro