Kronologi Kasus Doping Andrea Iannone Dan Siapa Penggantinya ?

0
Andrea Iannone

Gpcorner.com – Bro, Karier MotoGP Andrea Iannone terancam bubar setelah banding permohohan untuk mencabut larangan balapan ditolak dan apesnya hukuman Ia malah ditambah menjadi empat tahun…waduh gimana kok bisa ?Iannone sendiri diskors dari kompetisi MotoGP oleh FIM pada akhir tahun lalu ketika Ia dinyatakan positif menggunakan steroid di MotoGP Malaysia menurut Agen Anti-Doping Dunia (WADA). Iannone kemudian menjalani sidang pada Maret 2020 dan hasilnya Ia dilarang mengikuti balapan selama 18 bulan oleh FIM.

Iannone dan Aprilia kemudian mengajukan banding atas keputusan ini ke Pengadilan Arbitrase Olahraga atau CAS dengan harapan larangan 18 bulan ini dicabut. Iannone membawa bukti sempel rambut dalam sidang CDI yang membuktikan bahwa Ia tidak mengonsumsi steroid selama lima bulan terakhir sebelum sempel urinnya diambil.

Kemudian WADA dan Iannone akhirnya sama-sama mengajukan banding ke CAS. Iannone menuntut hukuman larangan 18 bulannya di cabut sementara WADA menuntut hukuman Iannone diperberat menjadi empat tahun.

Akibat pandemi COVI-19 jalannya sidang jadi molor bro dan baru bisa dilaksanakan pada 15 Oktober 2020, singkat cerita hasil sidang akhirnya keluar hari ini Selasa, 10 November 2020. CAS akhirnya menepis pembelaan Iannone yang menyatakan bahwa steroid yang masuk kedalam tubuhnya akibat kontaminasi daging dan malah mengabulkan banding WADA dengan menambar hukuman larangan balapan selama empat tahun…waduh lama bro !

Hukuman ini dihitung per 17 Desember 2019 dan ini artinya akan berakhir pada Januari 2024. Saat ini umur Iannone sudah menginjak 31 tahun dan bisa dibilang kariernya sebagai pembalap MotoGP sudah tamat…

Lalu kini pertanyaannya siapa pengganti Andrea Iannone ?

Wah dengan hasil keputusan CAS ini maka Aprilia menjadi pihak yang paling pusing bro untuk mencari rider pengganti Iannone musim depan. Tadinya Ia punya opsi Cal Crutchlow atau Andrea Dovizioso namun hal tersebut tampaknya sulit terwujud.

Cal Crutchlow dikabarkan telah menandatangai kontrak bersama Yamaha salama dua musim sebagai test rider, sementara Dovizioso dikabarkan lebih memilih cuti musim depan. Dan yang menarik akhir-akhir ini Aprilia digosipkan sedang merayu Lorenzo untuk kembali balapan musim depan sebagai rider reguler….apakah Lorenzo mau, menurut kalian gimana bro ?

Rossi MotoGP Teruel

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here