Kursi Yamaha Kosong, Dovizioso Punya Kesempatan Jika Ingin Kembali

0
Gpcorner.com – Yamaha dan Petronas SRT memang dikabarkan sudah sepakat untuk menarik Morbidelli ke tim pabrikan bro, namun ternyata banyak juga yang yakin kesepakatan itu belum tercapai akibat beberapa masalah seperti kontrak.
Morbidelli memiliki kontrak langsung dengan Petronas bukan Yamaha seperti Valentino Rossi. Kemudian stok pembalap yang kian menipis dan juga sponsor pribadi Morbidelli WudtU yang menempel di motornya juga harus diperhitungkan.
Karena alasan tersebut ini akan jadi peluang emas untuk Dovi jika dia masih ragu dengan Aprilia. Saat ini RS-GP memang mengalami peningkatan yang cukup signifikan, namun sepertinya masih memiliki banyak waktu untuk bisa bersaing memperebutkan podium.
Sementara Andrea Dovizioso pernah bilang bro akan mengesampingkan gaji jika mendapatkan jaminan paket motor dan teknis yang bagus. Nah pas sekali dengan Yamaha Dovi tentu saja akan menemukan hal tersebut, ibaratnya tinggal pakai motor yang sudah jadi untuk bersaing memperebutkan kemenangan bahkan gelar juara.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here